Lahir pada 17 Februari 1937, Soesilo Toer adalah salah satu adik kandung Pramoedya Ananta Toer yang sukses di bidang akademik. Ia meraih gelar diplomanya di Akademi Keuangan Bogor, melanjutkan S2-nya di Fakultas Ekonomi dan Politik Universitas Patrice Lumumba. Ia juga menyabet gelar doktor dari Institut Perekonomian Rakyat Plekhanov dalam bidang ekonomi dan politik.
Soesilo tinggal di Blora, salah satu kabupaten yang letaknya di Provinsi Jawa Tengah. Tanpa membuat janji terlebih dulu dengan Soesilo, Tim Balairung berangkat ke Blora pada awal bulan September 2018 lalu. Kami berangkat dari sekretariat sekitar pukul setengah empat pagi dengan mobil sewaan dan tiga kotak bakpia khas Jogja. Keinginan kami untuk menemui Soesilo muncul karena sejauh penelusuran kami di internet, ia cenderung dibahas sebagai adik seorang Pramoedya maupun sebagai pemulung. Perjalanan ini mengawali harapan untuk berjumpa dengan Soesilo yang juga seorang penulis dan kegiatannya di penerbitan serta perpustakaan yang dia bimbing. Di rumahnya yang sekaligus merupakan Perpustakaan Pataba kami berbincang dengannya mengenai kehidupannya. Silakan simak video wawancara kami dengan Soesilo Toer.