Jika berbicara mengenai mahasiswa, selain sisi akademik tidak dapat dipungkiri kita juga berbicara mengenai prestasi dan organisasi. Di Universitas Gadjah Mada sendiri jika kita berbicara mengenai prestasi dan organisasi tentu saja kita akan berbicara mengenai Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang merupakan wadah mengembangkan kemampuan softskill mahasiswa. Melalui UKM mahasiswa dapat berprestasi tidak hanya melalui sisi akademik, misalnya seperti melalui jalur seni dan olahraga. Hal yang paling erat kaitannya dengan UKM adalah gelanggang mahasiswa UGM. Mengapa gelanggang? Karena gelanggang merupakan tempat berkumpulnya berbagai aktivitas lebih dari 50 UKM yang ada di UGM
Gelanggang expo adalah suatu acara yang rutin diselenggarakan setiap tahunnya di gelanggang mahasiswa UGM selama 3 hari. Tahun ini akan dilaksanakan pada tanggal 11-13 Agustus 2016 pukul 15.00-21.00 setiap harinya. Gelanggang expo bertujuan untuk memperkenalkan unit kegiatan mahasiswa maupun beberapa komunitas yang ada di UGM. Bukan hanya sekedar memperkenalkan melalui pertunjukan dari masing-masing UKM, namun akan ada stand UKM yang menyediakan informasi mengenai UKM mereka serta akan ada open recruitment di stand tersebut.
Selain itu juga akan ada acara hiburan di dua panggung, pertama di hall gelanggang mahasiswa dan kedua di parkir timur gelanggang mahasiswa. Panggung pertama akan diisi penampilan berbagai seperti penampilan kolaborasi UKM seni, marching band, Gadjah Mada Chamber Orchestra, dan lebih dari 50 penampilan lainnya. Untuk panggung kedua akan diisi oleh hiburan full music dari band-band yang sudah tidak asing tentunya serta dimalam penutupan pada tanggal 13 Agustus akan ada penampilan dari guest star yaitu Everyday
Gelanggang expo tahun ini mengusung tema galaksi (Gelanggang beraksi) yang tentunya akan menggunakan konsep ruang angkasa. Ingin foto bersama astronot? Tentu bisa, akan ada maskot yang berpakaian astronot disini nantinya. Ingin merasakan suasanaa ruang angkasa? Pas banget harus kesini pastinya. Takut HTM mahal? Wah jangan khawatir, gelanggang expo free HTM! Bukan anak UGM? Gak usah khawatir juga, acara ini terbuka untuk masyarakat umum loh. Jadi tunggu apa lagi? Jangan lewatkan gelanggang expo 2016. Nikmati bersama suasana ruang angkasa di kampus tercinta.